5 Manfaat Madu Manuka untuk Kesehatan

Madu manuka merupakan jenis madu yang dibuat di Australia dan Selandia Baru oleh lebah yang menyerbuki semak asli Leptospermum scoparium atau biasa dikenal dengan pohon teh. Ada banyak manfaat madu manuka yang perlu kamu tahu. Apa saja manfaatnya? Simak penjelasannya di bawah ini!

1. Menjaga Kesehatan Mulut

Kesehatan mulut merupakan salah satu hal yang wajib dilakukan oleh setiap orang. Untuk menghindari kerusakan pada gigi dan menjaga kesehatan gusi, kamu perlu untuk meminimalkan adanya bakteri mulut jahat yang bisa menyebabkan pembentukan plak.

Studi menunjukkan bahwa madu manuka bisa menyerang bakteri mulut berbahaya yang berkaitan dengan pembentukan plak, kerusakan gigi, dan radang gusi. Aktivitas antibakteri pada madu manuka terbukti efektif untuk menghambat pertumbuhan bakteri mulut yang berbahaya.

Mengonsumsi madu manuka untuk kesehatan mulut mungkin terdengar berlawanan dengan intuisi karena mungkin kamu pernah diberi tahu bahwa terlalu banyak mengonsumsi makanan atau minuman yang manis akan membuat gigimu berlubang. Namun, tidak seperti permen, manfaat madu manuka justru berkontribusi untuk mencegah gigi rusak dan berlubang.

2. Membantu Mencegah Maag

Maag merupakan luka yang terbentuk pada lapisan perut dan bisa menyebabkan mual, kembung, dan sakit perut pada penderitanya. Penyakit ini biasanya disebabkan oleh bakteri H. pylori. Sayangnya, sakit maag merupakan salah satu penyakit yang paling umum menyerang manusia.

Namun, bagi kamu penderita maag, kamu tidak perlu khawatir. Studi menunjukkan bahwa madu manuka bisa membantu mengobati tukak lambung yang disebabkan oleh bakteri H. pylori, lho!

Akan tetapi, manfaat madu manuka yang bisa mengobati maag ini masih memerlukan penelitian lebih lanjut. Hal ini bertujuan untuk menilai sepenuhnya kemampuan madu manuka untuk mengobati maag yang disebabkan oleh H. pylori.

3. Menyembuhkan Luka

Sejak zaman dahulu, madu telah digunakan untuk mengobati berbagai luka pada tubuh manusia, seperti luka biasa, luka bakar, bahkan bisul. Sama seperti madu lainnya, manfaat madu manuka adalah mengobati dan merawat luka. Pernyataan ini bahkan telah disetujui oleh FDA AS pada tahun 2007.

Beragam penelitian telah menunjukkan hasil bahwa madu manuka bisa meningkatkan penyembuhan luka, mengurangi rasa sakit pada pasien luka bakar, dan memperkuat regenerasi jaringan. Manfaat madu manuka tersebut bisa dirasakan dengan maksimal apabila pasien rajin mengaplikasikannya dengan cara yang baik dan benar.

4. Menyembuhkan Gangguan Pencernaan

Salah satu gangguan pencernaan yang umum dialami manusia adalah Irritable Bowel Syndrom (IBS). Gejala yang dialami biasanya berupa terjadinya diare, sembelit, buang air besar tidak teratur, dan sakit perut.

Beruntungnya, peneliti telah menemukan bahwa mengonsumsi madu manuka secara teratur dapat mengurangi gejala-gejala tersebut. Salah satu manfaat madu manuka adalah membantu meningkatkan status antioksidan. Namun, studi tentang manfaat madu manuka ini masih perlu ditindaklanjuti dan disempurnakan oleh penelitian-penelitian lainnya.

5. Mengobati Jerawat

Kombinasi produk ber-pH rendah dengan madu manuka sering dipasarkan untuk melawan jerawat. Dalam hal ini, manfaat madu manuka adalah membantu menjaga kulitmu bebas dari bakteri, sehingga proses penyembuhan jerawat dapat berlangsung lebih cepat.

Selain itu, madu manuka juga dikatakan dapat mengurangi peradangan karena adanya sifat antiinflamasi di dalamnya, lho! Namun, sama seperti klaim lainnya, manfaat madu manuka untuk mengobati jerawat masih memerlukan penelitian lebih lanjut.

Itu dia lima manfaat madu manuka untuk kesehatan manusia. Bagaimana? Tertarik untuk mencoba?

Ini Dia 6 Manfaat Daun Kemangi Untuk Wanita!

Daun kemangi umumnya dimanfaatkan sebagai lalapan. Dengan aromanya yang wangi dan segar, kemangi rasanya sangat enak jika dimakan bersama ayam goreng dan sambal. Namun, siapa sangka jika daun kemangi menyimpan manfaat untuk kaum hawa. Lalu, apa saja manfaat daun kemangi untuk wanita? Mari simak info selengkapnya pada artikel ini!

Daun Kemangi: Bukan Hanya Enak, tetapi Kaya Manfaat 

Daun kemangi masuk dalam spesies Ocimum gratissimum. Daun ini tumbuh subur di daerah Afrika, Asia Selatan, Madagaskar, dan kepulauan Bismarck. Tanaman ini memiliki ciri khas tinggi 1-3 meter, memiliki aroma khas, daun kecil dengan ujung lancip. 

Daunnya sering tumbuh liar atau memang sengaja dibudidayakan. Daun kemangi sering dimanfaatkan sebagai lalapan atau bumbu masakan. Daun dan bunganya mengandung minyak Atsiri yang dipercaya bisa mengobati beberapa penyakit ringan. 

Kandungan Nutrisi di Dalam Kemangi 

Manfaat daun kemangi untuk wanita ternyata cukup banyak, hal ini dikarenakan di dalam kemangi sendiri terdapat banyak kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh. Setiap 100 gram atau segenggam daun kemangi mengandung: 

  • 295 miligram kalium  
  • 23 kalori 
  • 64 miligram kalsium 
  • 3 miligram zat besi 
  • Vitamin A
  • Vitamin B 
  • Vitamin C 
  • Zat besi 
  • Kalsium 
  • Minyak atsiri 
  •  Antioksidan lutein
  • Serat 
  • Fosfor 
  • Asam folat 
  • Zinc 
  • Zeaxanthin 

Manfaat Daun Kemangi untuk Wanita 

Kemangi dipercaya dapat meningkatkan kesuburan untuk wanita, namun berdasarkan penelitian nutrition today ada beberapa jenis kemangi yang justru bisa menghambat kesuburan wanita jika dikonsumsi dalam jumlah tertentu.

Jadi manfaat kemangi untuk kesuburan masih belum pasti dan perlu penelitian lebih lanjut. Namun tenang, ada banyak manfaat daun kemangi untuk wanita yang telah terbukti. Manfaat tersebut di antaranya:

1. Menjaga sistem pencernaan 

Daun kemangi bermanfaat untuk menurunkan kadar asam lambung, hal ini sangat membantu untuk orang yang memiliki penyakit maag, selain itu rutin mengonsumsi kemangi juga bisa menjaga saluran pencernaan tetap sehat karena bisa mencegah luka lambung dan meningkatkan pelepasan lendir untuk melindungi dinding lambung. 

2. Membantu detoksifikasi tubuh dari racun 

Kemangi bisa membantu tubuh untuk membuang racun dan memperlancar metabolisme sehingga tubuh menjadi lebih sehat dan segar, beberapa jenis kemangi seperti kemangi suci mengandung antioksidan yang tinggi dan baik sebagai penangkal radikal bebas. 

3. Mengatasi masalah jerawat 

Jerawat sering dikeluhkan oleh para wanita, pasalnya jerawat ini bisa membuat penampilan jadi kurang maksimal. Siapa sangka jika ternyata kemangi bisa menjadi obat alami jerawat karena kemangi mengandung antibakteri sehingga dapat melawan infeksi serta mempercepat penyembuhan luka.

4. Mencegah bau mulut dan bau badan 

Kemangi mengandung minyak Atsiri, ketika dikonsumsi kemangi akan mengeluarkan aroma segar yang khas.  Rutin mengonsumsi kemangi setiap hari dipercaya bisa mencegah bau mulut dan badan sehingga bisa meningkatkan rasa percaya diri. 

5. Menurunkan kecemasan dan stres 

Daun kemangi bersifat sebagai adaptogen, didyalamnya terdapat zat alami yang bisa membantu tubuh untuk beradaptasi dengan hormon stres, jadi tingkat stres seseorang bisa turun ketika makan kemangi. 

Selain itu, zat alami ini juga bermanfaat untuk membuat tubuh dan pikiran menjadi lebih rileks, hal ini dapat membuat kamu bisa mengontrol kecemasan, mendapatkan tidur yang berkualitas, dan meningkatkan daya ingat serta konsentrasi. 

6. Mencegah penyakit berbahaya 

Kemangi mengandung sifat anti kanker yang bisa mencegah kamu dari terserang penyakit berbahaya seperti kanker kulit, kanker paru-paru, kanker hati dan kanker mulut. Selain itu daun kemangi juga bermanfaat untuk penderita hipertensi, mengontrol gula darah, dan membantu pemulihan tubuh dari penyakit stroke. 

Efek Samping Mengonsumsi Daun Kemangi 

Daun kemangi dikenal memiliki banyak manfaat untuk tubuh, namun selain itu ada beberapa efek samping yang perlu diwaspadai jika berlebihan dalam mengonsumsinya. Inilah efek samping mengonsumsi daun kemangi secara berlebihan:

  • Pembekuan darah 
  • Alergi 
  • Mengalami gangguan pendarahan 
  • Mengurangi kesuburan wanita 
  • Bisa menimbulkan efek samping serius karena kemangi tidak cocok dikonsumsi bersama obat-obatan tertentu. 

Manfaat daun kemangi untuk wanita sebagai obat jerawat alami serta bisa mencegah bau mulut dan badan cukup worth it dibanding harus membeli skincare dan parfum mahal. Walau begitu kamu harus hati-hati jika ingin makan kemangi berbarengan dengan mengonsumsi obat-obatan. Sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter porsi daun kemangi yang aman dimakan dan ketentuan lainnya.

Cara Menerapkan Self Love Agar Diri Sendiri Bahagia

Mencintai diri sendiri merupakan bentuk apresiasi terhadap diri yang bisa menyehatkan mental dan fisik. Dengan mengutamakan diri sendiri, kebahagiaan bisa menggeser segala insecurity dan kecemasan yang umum terjadi pada orang dewasa. Oleh karena itu, self love sangat penting diterapkan agar kita tenang menjalankan hidup. 

Apa itu self love? Bagaimana cara menerapkan self love? Berikut adalah ulasan mengenai self love yang wajib kamu tahu!

Self love

Self love atau cinta diri sendiri adalah tindakan menghargai atau menyayangi diri sendiri melalui pertumbuhan mental, fisik, hingga spiritual. Mencintai diri sendiri bisa meningkatkan kesejahteraan diri tanpa khawatir dengan penilaian orang lain.

Menerapkan self love bukan berarti memenuhi keinginan dan bisa seenaknya memperlakukan orang lain semena-mena. Self love diterapkan untuk memenuhi kebutuhan diri dengan memahami kekurangan dan kelebihan diri tanpa memandang rendah orang lain.

Kenapa self love itu penting?

Self love memiliki peran yang sangat penting karena memberikan kita pondasi untuk diri sendiri agar lebih tegas, berhubungan dengan orang lain, memahami kelebihan dan kekurangan, mencapai cita-cita, dan bangga pada diri sendiri. Dengan bisa mengontrol hal-hal tersebut, self love akan memiliki dampak yang baik untuk mental bahkan fisik kita. 

Manfaat self love

Berikut adalah manfaat self love yang bisa kamu rasakan:

  • Memberikan rasa puas pada hidup

Dengan self love yang baik, kamu akan merasa cukup dan puas atas hidup yang kamu jalani. Kamu mengerti bahwa tidak semua bisa kamu kontrol atau di bawah kendali. Kamu memiliki mindset menjalankan hidup dengan baik tanpa merasa terancam dengan keberadaan atau ucapan orang lain.

  • Lebih sehat dan bahagia

Mencintai diri sendiri berarti mengutamakan diri sendiri. Bentuk mengutamakan diri sendiri meliputi mengkonsumsi makanan dan minuman yang bisa menyehatkan tubuh. Jika tubuh sehat maka kita akan lebih bahagia,

  • Bisa menghadapi kesulitan

Mencintai diri sendiri membuat kita menerima kekurangan dan kelebihan diri. Jika mengalami kegagalan, diri sendiri akan menerima dengan lapang memahami bahwa memiliki kekurangan. 

Contoh self love dalam sehari-hari 

Self love bisa diterapkan di kehidupan sehari-hari yang meliputi:

  1. Mengenali rasa takut
  2. Menjaga kesehatan tubuh
  3. Merawat diri sendiri
  4. Memahami bahwa manusia tidak sempurna
  5. Menentukan keputusan dengan percaya diri
  6. Memaklumi diri melakukan kesalahan
  7. Tidak khawatir dengan penilaian orang lain
  8. Tidak membandingkan diri sendiri
  9. Berani meninggalkan hal-hal yang tidak bermanfaat
  10. Memiliki lingkungan suportif

Wajib Dicoba, Inilah Cara Membuat Masker Wajah Alami

Penggunaan masker wajah alami saat ini menjadi pilihan oleh banyak orang, karena kandungan dalam bahan-bahan alami tersebut dianggap aman untuk kulit wajah. Masker wajah memiliki banyak manfaat untuk kulit, seperti memnenangkan dan meremajakan kulit wajah, mencegah bintik hitam, mencegah penuaan dini dan masih banyak manfaat dari penggunaan masker wajah.

Kamu bisa membuat masker wajah alami di rumah dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan loh. Berikut adalah bahan dan cara membuat masker wajah alami yang dapat Kamu buat sendiri di rumah.

Bahan dan Cara Membuat Masker Wajah Alami

  • Pisang

Selain enak dimakan, pisang juga bisa digunakan untuk masker wajah alami loh. Kandungan vitamin A pada buah pisang efektif untuk memudarkan bitnik hitam dan noda di wajah. Vitamin A juga membantu menghaluskan kulit yang kasar.

Vitamin B pada pisang membantu mengurangi kekeringan pada wajah. Selain itu, kandungan vitamin E mengurangi munculnya keriput serta potasium untuk melembabkan dan menghidrasi.

Cara membuat masker wajah dengan pisang pun sangat mudah. Hancurkan pisang yang sudah matang menjadi pasta halus, kemudian oleh ke seluruh wajah. Diamkan selama 10 hingga 20 menit, lalu bilas dengan air. Kamu juga bisa mencampurnya dengan madu atau yogurt untuk membuat masker pisang ini.

  • Lemon

Bahan untuk membuat masker wajah alami yang kedua adalah lemon. Kandungan AHA dan BHA pada lemon efektif mengangkat sel kulit mati dan membantu membersihkan komedo, jerawat dan perubahan warna kulit wajah.

Untuk membuat masker wajah alami dengan lemon cukup mudah. Campurkan sari buah lemon dengan minyak zaitun atau madu lalu oleskan ke wajah, diamkan selama kira-kira 15 menit kemudian bilas dengan air bersih.

  • Telur

Telur menjadi salah satu bahan masker wajah alami. Jika Kamu memiliki jenis kulit kering, gunakan bagian telur kuningnya. Sedangkan jika jenis kulitmu adalah berminyak, gunakan bagian putih telur. Bagi Kamu yang memiliki jenis kulit normal, gunakan seluruh bagian telur.

Cara membuatnya sangat mudah, oleskan telur yang sudah dikocok ke seluruh wajah, diamkan selama 30 menit lalu bilas. Kamu juga bisa menambahkan perasan lemon atau madu ke dalam masker telur ini.

  • Lidah Buaya

Lidah biaya tidak diragunakan lagi khasiatnya untuk perawatan kulit. Banyak produk perawatan yang menggunakan lidah buaya sebagai bahan membuat produk perawatan kulit. Kamu juga bisa membuat sendiri masker wajah dengan lidah buaya.

Cara membuat masker wajah alami dengan lidah buaya sangat mudah, ambil daging lidah buaya lalu haluskan, kemudian oleskan pada wajah dan diamkan selama 15 – 20 menit lalu bilas dengan air bersih.

  • Alpukat

Buah alpukan mengandung lemak sehat yang tidak hanya baik untuk tubuh tetapi juga kulit wajah. Kandungan lemak sehat, Vitamin B, dan kalium dipercaya mampu melembabkan kulit. Selain itu, kandungan tersebut juga efektif untuk eksfoliasi kulit serta mengangkat sel kulit mati.

Kamu bisa mencampur alpukat dengan bahan-bahan lain seperti lemon, putih telur dan oatmeal. Cara membuatnya adalah campurkan daging alpukan dengan bahan tambahan tersebut, lalu oleskan ke seluruh wajah. Diamkan kira-kira 15 menit lalu bilas dengan air bersih.

  • Bengkuang

Buah bengkuang memiliki kandungan vitamin B dan C yang efektif untuk mencerahkan kulit. Kandungan vitamin C dapat meregenerasi sel kulit sehingga kulit tampak lebih cerah dan sehat.

Cara membuat masker wajah alami dengan bengkuang sangat mudah. Parut bengkuang lalu peras dan ambil sarinya. Kamu juga bisa menambahkan bahan lain seperti madu untuk campurkan masker bengkuang ini. kemudian diamkan hingga perasan air mengendap dan gunakan endapan ini sebagai masker wajah.Itulah beberapa bahan yang dapat Kamu gunakan untuk membuat masker wajah alami.